Kota Tegal – Sebuah sepeda motor jenis Yamaha NMax dengan nomor polisi G 2859 QN milik Edi Susanto, warga komplek perumahan Hunian Dosen, Jalan Karimun Jawa, Kelurahan Mintaragen, Kecamatan Tegal Timur, Kota Tegal, Jawa Tengah, raib digondol maling pada dini hari Senin, 22 Juli 2023. Aksi pencurian tersebut terekam kamera pemantau CCTV.
Edi Susanto menceritakan, dirinya terkejut setelah istrinya, Kafiati, memberitahukan bahwa sepeda motor yang terparkir di teras rumah sudah tidak ada. Kunci pagar teras rumah ternyata dijebol, dan potongan kunci gembok yang dirusak terduga pelaku masih tergeletak di sekitar pintu gerbang rumah.
“Saya kaget, habis sholat subuh istri saya (Kafiati) membuka pintu rumah depan, ternyata sepeda motor yang diparkir di teras rumah sudah tidak ada,” ungkap Edi.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
Edi menambahkan, sebelum kejadian, ia pulang pada pukul 01.00 dini hari setelah nongkrong bersama tetangga dan langsung tidur.
“Saya sudah melaporkan kejadian tersebut ke Polisi, Alhamdulillah ada petugas yang datang ke lokasi untuk cek Tempat Kejadian Perkara,” ujar Edi.
Dari rekaman CCTV, terlihat dua pelaku dengan ciri-ciri tinggi, berbadan langsing, dan postur tubuh muda.
Keduanya sulit dikenali karena mengenakan helm rapat dan jaket.
“Pada pukul 01.00 dini hari, istri saya mendengar ada suara gerbang pintu dibuka berkali-kali. Dia sempat melongok dari korden jendela, tapi sepeda motor masih ada di tempat,” jelas Edi.
Rekaman CCTV milik tetangga korban menunjukkan bahwa kedua pelaku membawa sepeda motor pada pukul 02:09:47. Polisi kini sedang menyelidiki kasus pencurian tersebut.