Brebes, dogma.id – Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Jawa Tengah, Tejo Harwanto, melakukan kunjungan kerja ke Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes, Kamis (1/8/24).
Kunjungan ini bertujuan untuk memberikan penguatan kepada seluruh petugas dan memantau kondisi Lapas Brebes.
Tejo Harwanto disambut langsung oleh Kepala Lapas Kelas IIB Brebes, Isnawan, beserta jajarannya. Dalam kunjungannya, Kakanwil meninjau langsung beberapa area penting di Lapas, seperti dapur umum, klinik, dan area kegiatan kerja.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Kebersihan di dapur umum harus selalu dijaga untuk memastikan kesehatan dan kebersihan makanan yang disajikan,” tegas Tejo Harwanto saat meninjau dapur umum.
Kakanwil juga mengingatkan para Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) untuk menjaga kesehatan dan ketertiban selama menjalani masa pembinaan. “Jagalah kesehatan dan ketertiban, dan jangan sampai mengulangi kesalahan yang bisa membawa kalian kembali ke sini,” pesan Tejo kepada WBP.
Kepala Lapas Brebes, Isnawan, mengucapkan terima kasih atas kunjungan Kakanwil Kemenkumham Jawa Tengah. Kunjungan ini diharapkan dapat memberikan motivasi dan penguatan bagi seluruh pegawai Lapas Brebes dalam menjalankan tugas pokok dan fungsinya.