Warga Purbalingga Temukan Mortir, Polisi dan TNI Evakuasi ke Tempat Aman

Friday, 16 August 2024 - 07:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purbalingga, dogma.id – Seorang pencari batu menemukan benda diduga mortir di aliran Sungai Klawing wilayah Dusun Keponggok, Kelurahan Wirasana, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga, Kamis (15/8/2024) siang.

Kapolsek PurbaIingga AKP Setiadi mengatakan mortir ditemukan sekira jam 13.30 WIB oleh Rohadi (72) warga Desa Jatisaba, Kecamatan Purbalingga, Kabupaten Purbalingga yang sedang mencari batu sungai.

“Saat mencari batu, Rohadi menemukan benda yang dikira merupakan besi rongsokan. Namun setelah diangkat dari dalam air ternyata benda menyerupai mortir,” jelasnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Mendapati hal itu, Rohadi kemudian meletakkan benda yang ditemukan di atas pasir pinggir sungai. Kemudian warga melaporkan kepada pihak kepolisian Polsek Purbalingga dan TNI Koramil 01/Pbg.

“Kami bersama pihak TNI kemudian mengamankan benda yang diduga merupakan mortir tersebut dari lokasi ditemukan,” katanya.

Menurut Kapolsek, benda tersebut sementara diletakkan di atas tanah kebun pinggir sungai. Di sekitar lokasi juga dipasang garis polisi agar tidak ada masyarakat yang mendekat.

“Akan dilakukan pengecekan oleh tim Gegana Satbrimob Polda Jateng terkait kondisinya. Apabila masih aktif akan dilakukan pemusnahan sesuai prosedur,” pungkasnya.

Facebook Comments Box

Baca juga  Pilkada 2024 : FLIPnp Brebes Fokus Sosialisasi, Belum Tentukan Dukungan

Berita Terkait

Kementerian PANRB Dorong Kabupaten Mimika Lakukan Reformasi Pelayanan Publik
Gerakan Perlawanan Terhadap PT TPL Bangkit Kembali, Pdt. Penrad Siagian: Ini Kebangkitan Baru!
Petani Tebu Desa Getas Geruduk Kampus UGM Karena Merasa Lahannya Diserobot
PRIMA DMI Kota Tangerang Gelar Masjid Camp, Pererat Silaturahmi dan Pembinaan Remaja Masjid
Ahmad Saeful Ansori, Suami Bupati Brebes Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu
Wujudkan Talenta ASN Digital, Kementerian PANRB-UID Perkuat Kolaborasi
KPU Brebes Berharap Kepemimpinan Baru Bawa Perubahan Positif bagi Masyarakat
Ribuan Warga Brebes Sambut Bupati Baru, 200 Lebih Pelaku UMKM Dilibatkan dalam Tasyakuran

Berita Terkait

Wednesday, 12 March 2025 - 23:09 WIB

Kementerian PANRB Dorong Kabupaten Mimika Lakukan Reformasi Pelayanan Publik

Monday, 3 March 2025 - 22:52 WIB

Gerakan Perlawanan Terhadap PT TPL Bangkit Kembali, Pdt. Penrad Siagian: Ini Kebangkitan Baru!

Wednesday, 26 February 2025 - 10:33 WIB

Petani Tebu Desa Getas Geruduk Kampus UGM Karena Merasa Lahannya Diserobot

Monday, 24 February 2025 - 22:49 WIB

PRIMA DMI Kota Tangerang Gelar Masjid Camp, Pererat Silaturahmi dan Pembinaan Remaja Masjid

Monday, 24 February 2025 - 16:44 WIB

Ahmad Saeful Ansori, Suami Bupati Brebes Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu

Berita Terbaru