Brebes, Dogma.id – Menjalani masa pidana tidak membatasi diri Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes untuk berkarya. Selama menjalani hukuman pidana, WBP tidak hanya diam menunggu hukumannya saja, namun mengisi waktu dengan kegiatan pembinaan kemandirian.
Warga Binaan Lapas Brebes membuat kerajinan berupa keset lantai berbahan dasar kain perca. Kain-kain yang tidak terpakai mereka kumpulkan dan menghasilkan karya yang bermanfaat.
Kepala Lapas Brebes, Isnawan mengatakan program itu merupakan salah satu upaya fungsi pembinaan yang efektif.
ADVERTISEMENT
SCROLL TO RESUME CONTENT
“Program ini diharapkan mampu membuat WBP menjadi pribadi yang berkarakter positif dan memiliki keterampilan sebagai bekal setelah bebas nanti,” ujarnya.
Pihak Lapas Brebes berharap kegiatan ini dapat bermanfaat bagi WBP selama menjalani masa pidana, bisa menjadi bekal mereka setelah bebas nanti, serta demi kemajuan Lapas Brebes dalam pembinaan kemandirian.
“Bakat dan keterampilan yang mereka miliki akan terus kami asah melalui program kegiatan pembinaan kemandirian, sehingga setelah selesai menjalani masa pidananya mereka dapat memiliki bekal hidup di tengah-tengah masyarakat,” ucapnya.