Kunjungi Ponpes, Ini Pesan Kapolres Purbalingga kepada Santri

Tuesday, 3 September 2024 - 17:22 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purbalingga, dogma.id – Kgapolres Purbalingga AKBP Rosyid Hartanto, S.H., S.I.K., M.H. mengunjungi pondok pesantren (Ponpes) Darul Abror, Desa Kedungjati Kecamatan Bukateja Kabupaten Purbalingga, Selasa (3/9/2024) siang.

Kunjungan tersebut dilakukan untuk bersilaturahmi dengan KH Abror Musodik selaku ulama sekaligus pimpinan ponpes. Selain itu, Kapolres berkesempatan untuk memberikan pesan dan motivasi kepada santri di pondok pesantren tersebut.

Di harapan santri, Kapolres menyampaikan motivasi untuk selalu bersyukur terhadap nikmat yang telah diberikan Allah SWT. Karena kita tidak bisa menghitung berapa besar nikmat dan karunia yang telah diberikan Allah SWT kepada hambanya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Contoh kecil nikmat yang diberikan adalah berapa banyak oksigen yang telah Allah SWT berikan kepada kita dari lahir sampai sekarang. Kita tidak bisa menghitungnya, karena banyak sekali karunia yang telah diberikan Allah kepada kita,” ucapnya.

Lebih lanjut disampaikan beberapa waktu yang lalu di Purbalingga munculnya kelompok remaja tawuran menggunakan senjata tajam. Polisi berhasil mengamankan para pelakunya. Hal tersebut menjadi keprihatinan tersendiri karena yang terlibat adalah anak-anak.

“Adik-adik di sini para santri sekalian adalah aset dari bangsa. Oleh sebab itu jauhi perbuatan negatif dan tunjukkan kekuatan yang besar untuk melakukan hal yang positif,” pesannya.

Kapolres berpesan kepada para santri yang saat ini sedang menjalani pendidikan di pondok pesantren agar mengikutinya dengan baik. Dengan keimanan, ketakwaan dan ilmu yang diperoleh maka dapat bermanfaat bagi bangsa dan negara.

“Mari kita selalu bersyukur terhadap nikmat Allah yang telah diberikan, amalkan ajaran yang telah diterima kepada masyarakat serta memilih pergaulan yang baik agar tidak terjerumus pada hal negatif,” pesannya.

Pengasuh Pondok Pesantren Darul Abror, KH Abror Musodik menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan Kapolres Purbalingga beserta rombongan ke Pondok Pesantren Darul Abror. Kegiatan ini bisa sebagai wujud menjadi Umaro yang baik.

Baca juga  Konser Gilga di Purbalingga, Kapolres Naik Panggung Sampaikan Pesan Kamtibmas

“Karena disebutkan dalam hadist, sebaik-baiknya umaro adalah pejabat yang mau mendatangi ulama. Hubungan baik antara umaro dan ulama bisa menciptakan kondusifitas keamanan di Kabupaten Purbalingga,” ucapnya.

KH Abror Musodik menambahkan mudah-mudahan kegiatan positif yang sudah dilaksanakan Bapak Kapolres Purbalingga ini bisa terus dilaksanakan. Sehingga bisa memberikan manfaat bagi pondok pesantren, santri dan wali santri serta bersinergi dengan ulama mendukung situasi kondusif di Purbalingga.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kementerian PANRB Dorong Kabupaten Mimika Lakukan Reformasi Pelayanan Publik
Gerakan Perlawanan Terhadap PT TPL Bangkit Kembali, Pdt. Penrad Siagian: Ini Kebangkitan Baru!
Petani Tebu Desa Getas Geruduk Kampus UGM Karena Merasa Lahannya Diserobot
PRIMA DMI Kota Tangerang Gelar Masjid Camp, Pererat Silaturahmi dan Pembinaan Remaja Masjid
Ahmad Saeful Ansori, Suami Bupati Brebes Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu
Wujudkan Talenta ASN Digital, Kementerian PANRB-UID Perkuat Kolaborasi
KPU Brebes Berharap Kepemimpinan Baru Bawa Perubahan Positif bagi Masyarakat
Ribuan Warga Brebes Sambut Bupati Baru, 200 Lebih Pelaku UMKM Dilibatkan dalam Tasyakuran

Berita Terkait

Wednesday, 12 March 2025 - 23:09 WIB

Kementerian PANRB Dorong Kabupaten Mimika Lakukan Reformasi Pelayanan Publik

Monday, 3 March 2025 - 22:52 WIB

Gerakan Perlawanan Terhadap PT TPL Bangkit Kembali, Pdt. Penrad Siagian: Ini Kebangkitan Baru!

Wednesday, 26 February 2025 - 10:33 WIB

Petani Tebu Desa Getas Geruduk Kampus UGM Karena Merasa Lahannya Diserobot

Monday, 24 February 2025 - 22:49 WIB

PRIMA DMI Kota Tangerang Gelar Masjid Camp, Pererat Silaturahmi dan Pembinaan Remaja Masjid

Monday, 24 February 2025 - 16:44 WIB

Ahmad Saeful Ansori, Suami Bupati Brebes Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu

Berita Terbaru