Sholawat dan Doa Bersama Di Polda Jateng Bersama Gus Iqdam; Harapan Baru Untuk Pemilukada Aman Dan Damai

Saturday, 21 September 2024 - 08:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Semarang, dogma.id – Dalam suasana yang penuh khidmat, Polda Jateng mengadakan Doa Bersama dan Jateng Bersholawat pada Jumat (20/9/2024). Kegiatan ini digelar sebagai wujud ikhtiar mewujudkan Pemilukada 2024 yang aman dan damai di seluruh wilayah Jawa Tengah. Acara tersebut bertempat di halaman Mapolda Jateng dan menghadirkan ulama muda yang kharismatik, Muhammad Iqdam Kholid atau yang akrab disapa Gus Iqdam, Pendiri Majelis Ta’lim Sabilu Taubah.

Dihadiri puluhan ribu jamaah yang datang dari berbagai penjuru Jateng, halaman Mapolda dan jalan-jalan sekitarnya dipenuhi umat yang telah bersiap sejak sore, meski acara baru dimulai pukul 20.00 Wib. Para jamaah datang dengan semangat kebersamaan, membawa harapan dan doa agar Pilkada tahun ini berlangsung damai dan penuh berkah.

Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol. Ribut Hari Wibowo, turut hadir bersama para Pejabat Utama Polda Jateng, para Kapolres jajaran Polda Jateng, serta para pejabat Forkopimda Provinsi Jawa Tengah, tokoh agama dan masyarakat yang mewakili berbagai kalangan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara diawali dengan lantunan Sholawat yang menggema dari Hadroh Majelis Ta’lim Sabilu Taubah, Setelah itu doa bersama dipimpin oleh KH. Ahmad Darodji, Ketua MUI Jawa Tengah, memohon agar Pilkada dapat berlangsung dengan aman dan damai di seluruh wilayah Jawa Tengah.

Dalam sesi sambutan, Kapolda Jateng mengucapkan terimakasih atas kesediaan Gus Iqdam untuk hadir di tengah masyarakat, Dirinya juga turut mengajak masyarakat untuk berperan serta menjaga keamanan demi terwujudnya Pilkada yang aman dan damai.

“Kami ucapkan terimakasih kepada Gus Iqdam, hari ini bisa rawuh bersama kita untuk melaksanakan Sholawat dan doa bersama, di tengah kepadatan beliau bisa menyempatkan hadir bersama masyarakat Jawa Tengah. Jawa Tengah harus aman, pemilu harus damai, mari kita jaga bersama Jawa Tengah,” ujar Kapolda.

Baca juga  Kunjungan Polres Purbalingga Ke Klenteng Hok Tek Bio

Sementara itu dalam tausiyahnya, Gus Iqdam mengajak seluruh jamaah untuk selalu mengambil hal baik dan tidak pernah merusak lingkungannya.

“Mari kita seperti lebah, yang selalu mengambil kebaikan dan menghasilkan kebaikan. Jangan mudah terprovokasi dengan berita-berita Negatif, tetap jaga kerukunan dan jangan saling hasut. Jika kita semua bisa menjaga sikap ini, insyaAllah Pilkada di Jawa Tengah akan berjalan dengan aman dan damai,” ucapnya

“ Semoga Pilkada berjalan aman dan damai, sehingga situasi di Propinsi Jawa Tengah selalu dalam kondisi adem ayem, masyarakatnya hidup tentram dan makmur. Amin Allahuma Amin,” tambahnya.

Acara ” Doa bersama dan Jateng Bersholawat bersama Gus Iqdam” ini diharapkan dapat menjadi langkah awal Polda Jateng dalam mewujudkan Pilkada yang aman damai dan kondusif selama proses demokrasi berlangsung.(*)

Facebook Comments Box

Editor : Hermawan

Sumber Berita : Bid. Humas Polda Jateng

Berita Terkait

Rapat Paripurna Tetapkan Paramitha-Wurja sebagai Bupati dan Wakil Bupati Brebes Terpilih
Anisul Fahmi Terpilih Aklamasi Pimpin KNPI Brebes Periode 2025-2029
Akses Jalur Medan-Brastagi Terputus, TNI-Polri Bersinergi Lakukan Evakuasi
PDI Perjuangan Brebes Rayakan HUT ke-52, Megawati Beri Sambutan Virtual, Indra Kusuma Tekankan Soliditas Partai
KPU Brebes Tetapkan Paramitha Widya Kusuma-Wurja sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih
PT BPRS HIK mengandeng BAZNAS Kota Tangerang dalam menyalurkan bingkisan akhir tahun untuk guru ngaji dan masyarakat dhuafa
Anniversary ke-9, Grand Dian Hotel Brebes Gandeng Dinas Pendidikan Gelar Lomba Grandy Idol Cilik 2024
Azhari Cage Mengharapkan Polda Aceh Usut Kasus TPPO Aceh Ke Malaysia

Berita Terkait

Monday, 13 January 2025 - 18:09 WIB

Rapat Paripurna Tetapkan Paramitha-Wurja sebagai Bupati dan Wakil Bupati Brebes Terpilih

Monday, 13 January 2025 - 03:04 WIB

Anisul Fahmi Terpilih Aklamasi Pimpin KNPI Brebes Periode 2025-2029

Sunday, 12 January 2025 - 23:18 WIB

Akses Jalur Medan-Brastagi Terputus, TNI-Polri Bersinergi Lakukan Evakuasi

Friday, 10 January 2025 - 23:06 WIB

PDI Perjuangan Brebes Rayakan HUT ke-52, Megawati Beri Sambutan Virtual, Indra Kusuma Tekankan Soliditas Partai

Thursday, 9 January 2025 - 17:41 WIB

KPU Brebes Tetapkan Paramitha Widya Kusuma-Wurja sebagai Bupati dan Wakil Bupati Terpilih

Berita Terbaru

Ekonomi

Pertamina Dukung Penanaman Pohon di Hulu Sungai Ciliwung

Friday, 17 Jan 2025 - 10:18 WIB