Atlet dan Pelatih Peraih Medali Porprov Jateng 2023, Banjir Bonus

Monday, 23 September 2024 - 22:01 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brebes, Dogma.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkabl) Brebes secara resmi menyerahkan bonus kepada para atlet dan pelatih yang berhasil meraih medali dalam Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XVI 2023.

Penyerahan bonus bagi atlet dan pelatih cabang olahraga di bawah naungan KONI Brebes tersebut dilakukan secara simbolis, di Pendopo Brebes, Senin 23 September 2024.

Hadir dalam penyerahan bonus selain Pj. Bupati Brebes, Djoko Gunawan, juga jajaran Forkompinda Brebes, Kepala Dinpora setempat, Caridah, jajaran pengurus KONI Brebes, atlet dan pelatih serta tamu undangan lainnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Brebes, Abdul Aris Assaad, menyampaikan rasa terima kasihnya kepada Pemkab Brebes atas dukungan yang diberikan.

Ia berharap dukungan ini akan terus berlanjut, terutama bagi para atlet yang akan menghadapi kompetisi mendatang.

“Saya berterima kasih kepada Pemkab Brebes yang telah memberikan bonus kepada para atlet dan pelatih. Kami berharap ini menjadi motivasi untuk terus meningkatkan prestasi olahraga Brebes, terutama menjelang Porprov Jateng 2026,” ujar Abdul Aris.

Salah satu atlet andalan Brebes, yang juga anggota DPRD Brebes termuda, Moh. Rizki Nurrohman, yang sukses meraih medali emas di kelas 52 Kg dalam cabang olahraga Indonesia Bela Diri Campuran Amatir-Mixed Martial Art (IBCA MMA) membela kontingen DKI Jakarta, di PON Aceh-Sumut 2024 .

‘Saya berharap Riski pada  ajang Porprov Jateng 2026 menddatang bersama atlet-atlet lainnya, bisa meraih prestasi yang lebih baik lagi,” ungkapnya.

Sementara, Pj Bupati Brebes, Djoko Gunawan, menyatakan optimismenya terhadap masa depan olahraga Brebes.

“Hari ini kami memenuhi janji untuk memberikan bonus kepada atlet dan pelatih. Saya berharap Brebes dapat meraih lebih banyak medali di Porprov 2026, dengan dukungan penuh dari semua pihak,” katanya.

Baca juga  Polres Purbalingga Gelar Sunatan Masal Gratis Hari Bhayangkara Ke-78

Djoko juga menegaskan bahwa Pemkab Brebes akan terus berkomitmen mendukung olahraga berprestasi demi meningkatkan prestasi daerah di kancah nasional.

Diberitakan sebelumnya, setelah penantian panjang, bonus bagi para atlet Kabupaten Brebes peraih medali pada Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah 2023 akhirnya akan segera dicairkan.

Total bonus senilai Rp1,49 miliar dari Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Brebes ini sudah diproses dan siap disalurkan kepada para atlet, baik perorangan maupun beregu serta pelatih yang telah berjuang mengharumkan nama Kabupaten Brebes.

Sebagai informasi, pada Porprov Jawa Tengah XVI 2023 lalu, Kabupaten Brebes berhasil mengumpulkan 50 medali, terdiri dari 6 emas, 17 perak, dan 27 perunggu.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Sengketa Polusi Lingkungan Antara Pabrik Arang Shisha, Kandang Ayam dan Warga Perumahan di Gunung Sindur Bogor, Siapa yang Salah?
Beli Sabu Online, Tukang Parkir Diringkus Polisi
Petani di Kemangkon Tewas Tersambar Petir
AKP Sumardi Wakafkan 200 Meter Tanah untuk Pembangunan Masjid
Rapat Paripurna Tetapkan Paramitha-Wurja sebagai Bupati dan Wakil Bupati Brebes Terpilih
Anisul Fahmi Terpilih Aklamasi Pimpin KNPI Brebes Periode 2025-2029
Akses Jalur Medan-Brastagi Terputus, TNI-Polri Bersinergi Lakukan Evakuasi
PDI Perjuangan Brebes Rayakan HUT ke-52, Megawati Beri Sambutan Virtual, Indra Kusuma Tekankan Soliditas Partai

Berita Terkait

Saturday, 25 January 2025 - 02:29 WIB

Sengketa Polusi Lingkungan Antara Pabrik Arang Shisha, Kandang Ayam dan Warga Perumahan di Gunung Sindur Bogor, Siapa yang Salah?

Thursday, 23 January 2025 - 17:11 WIB

Beli Sabu Online, Tukang Parkir Diringkus Polisi

Saturday, 18 January 2025 - 23:38 WIB

Petani di Kemangkon Tewas Tersambar Petir

Friday, 17 January 2025 - 22:26 WIB

AKP Sumardi Wakafkan 200 Meter Tanah untuk Pembangunan Masjid

Monday, 13 January 2025 - 18:09 WIB

Rapat Paripurna Tetapkan Paramitha-Wurja sebagai Bupati dan Wakil Bupati Brebes Terpilih

Berita Terbaru

sport

LavAni Transmedia Tetap Tak Terkalahkan Laga Keenam

Saturday, 8 Feb 2025 - 14:16 WIB

sport

Popsivo Polwan Pastikan Tim Putri Pertama Lolos Final Four

Saturday, 8 Feb 2025 - 14:12 WIB

news

Dua Target BKSAP Gelar FGD Nasional Peduli Palestina

Saturday, 8 Feb 2025 - 14:04 WIB