Kapolsek Kutasari Ajak Kepala Desa Turut Jaga Kamtibmas saat Pilkada 2024

Thursday, 26 September 2024 - 14:58 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Purbalingga, dogma.id – Kapolsek Kutasari Iptu Heru Riyanto mengajak seluruh kepala desa (Kades) di wilayah Kecamatan Kutasari, Kabupaten Purbalingga untuk turut serta menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat saat berlangsungnya tahapan Pilkada 2024.

Hal tersebut disampaikan Kapolsek Kutasari saat menghadiri pertemuan rutin Paguyuban Kades Kecamatan Kutasari di Desa Karangjengkol, Rabu (25/9/2024).

“Saya mengajak kepada seluruh kepala desa di Kecamatan Kutasari dapat ikut menjaga keamanan dan kondusifitas wilayah saat berlangsungnya tahapan Pilkada 2024,” ucap Kapolsek.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Menurut Kapolsek saat adanya kontestasi politik biasanya muncul perbedaan pilihan dalam masyarakat. Hal tersebut bisa menyebabkan perselisihan dan perpecahan dalam masyarakat.

“Hal yang harus dihindari adalah perpecahan dalam masyarakat akibat berbeda pilihan politik. Hal tersebut yang perlu diantisipasi oleh para kepala desa,” ucap Kapolsek.

Kapolsek menyampaikan bahwa para kepala desa bisa ikut mengajak warga agar perbedaan pilihan politik jangan sampai menimbulkan pertengkaran. Sehingga mendukung kondusifitas wilayah pada khusus dan Kabupaten Purbalingga pada umumnya.

“Mari bersama-sama ciptakan situasi aman dan damai saat Pilkada 2024 dengan merangkul seluruh elemen masyarakat,” pesan Kapolsek.

Hadir dalam kegiatan Forkopincam Kutasari dan seluruh kepala desa yang ada di Kecamatan Kutasari. Kegiatan diisi dengan musyawarah terkait program kecamatan dan penyampaian materi dari Forkopincam.

Facebook Comments Box

Baca juga  Kapolres Purbalingga Serahkan Personel Walpri untuk Mengawal Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati

Berita Terkait

Kementerian PANRB Dorong Kabupaten Mimika Lakukan Reformasi Pelayanan Publik
Gerakan Perlawanan Terhadap PT TPL Bangkit Kembali, Pdt. Penrad Siagian: Ini Kebangkitan Baru!
Petani Tebu Desa Getas Geruduk Kampus UGM Karena Merasa Lahannya Diserobot
PRIMA DMI Kota Tangerang Gelar Masjid Camp, Pererat Silaturahmi dan Pembinaan Remaja Masjid
Ahmad Saeful Ansori, Suami Bupati Brebes Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu
Wujudkan Talenta ASN Digital, Kementerian PANRB-UID Perkuat Kolaborasi
KPU Brebes Berharap Kepemimpinan Baru Bawa Perubahan Positif bagi Masyarakat
Ribuan Warga Brebes Sambut Bupati Baru, 200 Lebih Pelaku UMKM Dilibatkan dalam Tasyakuran

Berita Terkait

Wednesday, 12 March 2025 - 23:09 WIB

Kementerian PANRB Dorong Kabupaten Mimika Lakukan Reformasi Pelayanan Publik

Monday, 3 March 2025 - 22:52 WIB

Gerakan Perlawanan Terhadap PT TPL Bangkit Kembali, Pdt. Penrad Siagian: Ini Kebangkitan Baru!

Wednesday, 26 February 2025 - 10:33 WIB

Petani Tebu Desa Getas Geruduk Kampus UGM Karena Merasa Lahannya Diserobot

Monday, 24 February 2025 - 22:49 WIB

PRIMA DMI Kota Tangerang Gelar Masjid Camp, Pererat Silaturahmi dan Pembinaan Remaja Masjid

Monday, 24 February 2025 - 16:44 WIB

Ahmad Saeful Ansori, Suami Bupati Brebes Dilantik Jadi Ketua TP PKK dan Tim Pembina Posyandu

Berita Terbaru