Partai Demokrat Resmi Dukung Paramitha-Wurja di Pilkada Brebes 2024: Target Menang

Sunday, 25 August 2024 - 10:44 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brebes, Dogma.id – Pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Brebes, Paramitha Widyakusuma dan Wurja, secara resmi telah mendapatkan rekomendasi dari Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat.

Hal ini terkonfirmasi melalui video yang beredar di grup WhatsApp, yang memperlihatkan Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menyerahkan rekomendasi kepada Paramitha dan Wurja.

Diketahui, Paramitha Widyakusuma, yang merupakan politisi Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP), akan maju sebagai calon Bupati Brebes. Sementara itu, Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Brebes, Wurja, akan mendampinginya sebagai calon Wakil Bupati.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Dengan diperolehnya rekomendasi dari DPP Partai Demokrat, pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Brebes, Paramitha dan Wurja, diprediksi semakin kuat.

Sebab, sebelumnya, pasangan ini telah mendapatkan dukungan dari sejumlah partai politik, seperti Gerindra, PKS, dan Golkar. Rekomendasi dari Partai Demokrat menunjukkan dukungan resmi partai tersebut terhadap pasangan calon yang akan maju dalam Pilkada Brebes 2024.

Hal ini dibenarkan oleh Ketua DPC Partai Demokrat Brebes, Opy Ropiyah, menurutnya rekomendasi resmi untuk pasangan calon Bupati dan Wakil Bupati Brebes, Paramitha dan Wurja, Ketua Umum Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono. menyerahkan langsung rekomendasi berupa form B1-Kwk sebagai bentuk dukungan pada Jumat (23/08/2024) di Jakarta.

“Mas AHY langsung menyerahkan Form B1-Kwk kepada pasangan cabup Paramitha – Wurja,” ujar Opy Ropiyah kepada wartawan pada Sabtu (24/08/24) sore. “Kami akan melanjutkan pembahasan koalisi dengan partai lain, termasuk dengan Gerindra,” tambahnya.

Untuk memastikan kemenangan pasangan Paramitha dan Wurja dalam Pilkada Brebes mendatang, Partai Demokrat Brebes berkomitmen menjalankan dan mengamankan rekomendasi DPP.  “Kami akan memperjuangkan semaksimal mungkin agar pasangan mbak Mitha dan mas Wurja bisa menang dan mendapatkan suara terbanyak sehingga akhirnya bisa menjadi Bupati dan Wakil Bupati Brebes periode 2024-2029,” tegas Opy.

Facebook Comments Box

Baca juga  Kodam IV/Diponegoro Siap Dukung Gerakan Pramuka Di Jawa Tengah

Berita Terkait

Mendes Yandri Ajak Alumni Unpam Kembali ke Desa
Pertamina Tetapkan Pemenang Pertamuda Seed and Scale 2024
Polda Jateng Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Guna Kelancaran Doa Bersama Lintas Agama Bareng Gus Iqdam
Kisah Percintaan Asmara RK Berakhir Dengan Kepiluan Hati
Peringatan HUT Korp Brimob Ke 79 Di Mako Brimob Polda Jateng
Di Hari Ayah, Lapas Brebes Berikan Kesempatan Berharga bagi WBP Bertemu Keluarga
Mendes Yandri Tegaskan Demi Kesejahteraan Desa
Harda-Danang Diharapkan Bisa Menjaga Keberlangsungan Kedai Kopi di Sleman

Berita Terkait

Friday, 22 November 2024 - 09:29 WIB

Mendes Yandri Ajak Alumni Unpam Kembali ke Desa

Tuesday, 19 November 2024 - 18:28 WIB

Polda Jateng Siapkan Rekayasa Lalu Lintas Guna Kelancaran Doa Bersama Lintas Agama Bareng Gus Iqdam

Friday, 15 November 2024 - 08:05 WIB

Kisah Percintaan Asmara RK Berakhir Dengan Kepiluan Hati

Thursday, 14 November 2024 - 18:57 WIB

Peringatan HUT Korp Brimob Ke 79 Di Mako Brimob Polda Jateng

Wednesday, 13 November 2024 - 05:17 WIB

Di Hari Ayah, Lapas Brebes Berikan Kesempatan Berharga bagi WBP Bertemu Keluarga

Berita Terbaru

news

Mendes Yandri Ajak Bank Dunia Dukung Program Prabowo

Friday, 22 Nov 2024 - 16:57 WIB

news

Filep Wamafma Buka Suara Soal Ketimpangan Guru

Friday, 22 Nov 2024 - 15:20 WIB

daerah

Mendes Yandri Ajak Alumni Unpam Kembali ke Desa

Friday, 22 Nov 2024 - 09:29 WIB