BNN Purbalingga Bersama Rutan Banjarnegara Geledah Kamar Sel Dan Tes Urin Warga Binaan Serta Pegawai

Thursday, 17 October 2024 - 07:35 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Banjarnegara, dogma.id – Sebagai langkah Pencegahan, Pemberantasan, Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN), Rumah Tahanan Negara (Rutan) Banjarnegara bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kabupaten Purbalingga melakukan penggeledahan kamar sel dan tes urin terhadap warga binaan serta pegawai, Rabu malam (16/10/2024).

Kepala Rutan Banjarnegara, Bima Ganesha Widyadarma menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan bagian dari komitmen Rutan Banjarnegara dalam mengimplementasikan 3+1 kunci Pemasyarakatan Maju yaitu melakukan deteksi dini, berperan aktif dalam pemberantasan peredaran narkoba, serta senantiasa membangun sinergi dengan aparat penegak hukum lainnya plus Back to Basic.

“Kami secara berkala melaksanakan pemeriksaan baik dari sisi penggeledahan maupun tes urin. Hal ini untuk memastikan bahwa Rutan Banjarnegara tetap bebas dari peredaran narkoba,” ungkap Bima.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Penggeledahan dilakukan secara menyeluruh pada kamar kamar warga binaan. Tim gabungan yang terdiri dari petugas Rutan dan BNN memeriksa setiap sudut kamar, termasuk barang-barang pribadi milik warga binaan. Hasilnya, tidak ditemukan barang terlarang seperti narkotika, handphone, obat obatan terlarang ataupun senjata tajam. Setelah penggeledahan, dilanjutkan dengan tes urin terhadap sejumlah warga binaan dan petugas.

Kepala BNN Purbalingga, AKBP Sharlin Tjahaja Frimer Arie melalui koordinator lapangan Dwi Bayu Kurniawan mengatakan bahwa tes urin ini bertujuan untuk mendeteksi kemungkinan adanya penggunaan narkotika di kalangan warga binaan. “Dari hasil tes urin yang kami lakukan terhadap warga binaan dan pegawai Rutan Banjarnegara, seluruhnya dinyatakan negatif dari penggunaan narkoba,” jelas Bayu.

Pihaknya juga mengapresiasi kinerja Rutan Banjarnegara dalam mewujudkan Rutan Banjarnegara bersinar atau bersih dari narkotika. “Semoga kedepan sinergi antara BNN Purbalingga semakin bagus, kompak dan jaya,” pungkasnya.

Operasi gabungan ini mendapat dukungan dari berbagai pihak, termasuk warga binaan yang merasa kegiatan ini dapat meningkatkan keamanan dan kenyamanan di dalam Rutan Banjarnegara. “Kami mendukung langkah ini agar lingkungan Rutan tetap kondusif dan jauh dari hal-hal yang merusak, seperti narkoba,” ujar AN (31) salah satu warga binaan. (prd)

Baca juga  Satresnarkoba Polres Aceh Tenggara Amankan Bandar Narkotika Jenis Sabu Di Desa Kuning 1

Rutan Banjarnegara berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan pihak-pihak terkait, termasuk BNN dan Kepolisian, demi menciptakan lingkungan Pemasyarakatan yang bersih dan aman dari narkotika.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Tangani Bencana Lebih Cepat, BPBD Brebes Deklarasi Gerakan Kencana
LBH PSI Gelar Diskusi Kekerasan Perempuan dan Anak, Hasilkan Sejumlah Kesimpulan Penting
Kalapas Brebes Panen Sawi Hasil Binaan WBP, Dukung Ketahanan Pangan
Transformasi Pendidikan Melalui Digitalisasi: Seminar Pendidikan FKKS SMA Kota Tangerang Selatan
Wamen Diana Tinjau Kesiapan Tol Trans Jawa untuk Nataru 2025
PLN Galang Kolaborasi Global Wujudkan Transisi Energi di Indonesia
Jasa Marga Selenggarakan Acara Road Safety Rangers 2024
Senator Mirah Minta Kementan dan Bulog Kawal Stok Pangan Jelang Nataru

Berita Terkait

Thursday, 21 November 2024 - 20:45 WIB

Tangani Bencana Lebih Cepat, BPBD Brebes Deklarasi Gerakan Kencana

Thursday, 21 November 2024 - 19:50 WIB

LBH PSI Gelar Diskusi Kekerasan Perempuan dan Anak, Hasilkan Sejumlah Kesimpulan Penting

Thursday, 21 November 2024 - 18:00 WIB

Kalapas Brebes Panen Sawi Hasil Binaan WBP, Dukung Ketahanan Pangan

Thursday, 21 November 2024 - 16:49 WIB

Transformasi Pendidikan Melalui Digitalisasi: Seminar Pendidikan FKKS SMA Kota Tangerang Selatan

Thursday, 21 November 2024 - 14:24 WIB

Wamen Diana Tinjau Kesiapan Tol Trans Jawa untuk Nataru 2025

Berita Terbaru

news

Wamen Diana Tinjau Kesiapan Tol Trans Jawa untuk Nataru 2025

Thursday, 21 Nov 2024 - 14:24 WIB