Kalapas Brebes Ikuti Arahan Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Secara Virtual

Tuesday, 22 October 2024 - 16:47 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Brebes, Dogma.id  – Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Brebes mengikuti rapat bersama Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan Republik Indonesia. Kegiatan ini diselenggarakan secara virtual melalui zoom meeting pada satuan kerja masing-masing dan diikuti oleh seluruh Kapala Unit Pelaksana Teknis Pemasyarakatan bersama jajaran, selasa (22/10/2024).

Kalapas Brebes, Isnawan mengikuti bersama jajaran mengikuti di ruang WBK/WBBM Lapas Brebes.

Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Agus Andrianto dalam arahannya menyampaikan rasa hormat diberi kepercayaan untuk bergabung di kementerian yang merupakan nomenklatur baru hasil pemekaran dari Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Suatu kehormatan bagi kami bisa bergabung bersama sama keluarga besar Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan yang akan mengemban tugas imigrasi sebagai penjaga gerbong nusantara dan sebagai pembina warga binaan agar bisa diterima kembali di dalam kehidupan sosial masyarakat. Pada pemasyarakatan, mari kita optimalkan setiap pembinaan narapidana nantinya,” tutur Agus.

Agus juga meminta dukungan dari jajaran Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan agar ia mampu menjalankan tugas sebaik mungkin.

“Kami berharap bantuan dan dukungan dari rekan-rekan semua agar saya mampu menjalankan tugas sebaik mungkin dalam rangka mendukung program pemerintahan yang telah dicanangkan oleh Bapak Presiden,” pungkas Agus.

Sebagai menteri, Agus Andrianto dibantu oleh Wakil Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, Silmy Karim yang sebelumnya menjabat sebagai Direktur Jenderal Imigrasi, Kementerian Hukum dan HAM.

Hal senada disampaikan Kepala Lapas Brebes, Isnawan menyampaikan dukungan penuh Lapas Kotapinang kepada Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan.

“Selamat datang Bapak Menteri dan Wakil Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan, dengan ini kami segenap Jajaran Lapas Brebes siap mendukung dan melaksanakan tugas di bawah kepemimpinan bapak, kami bangga” tutup Isnawan.

Facebook Comments Box

Baca juga  Tak Hanya Pendidikan, Lapas Brebes Juga Peduli Kesehatan Warga Binaan

Berita Terkait

Dijumpai Haji Uma di Tahanan Denpomal Lhokseumawe, Tersangka Pembunuhan Sales Mobil Menangis
Pengajuan Proposal KIPP Tahun 2025 Dibuka Hingga Juni, Simak Tips Penyusunannya
Lakukan Pengawasan Terhadap Tata Ruang: GKR Hemas Undang Bupati/Walikota DIY, Akademisi, Dan Praktisi
Dukung Program Pemerintah di Bidang Kesehatan, Hutama Karya Resmi Bangun RSUD Tafaeri Nias Utara
PP SUMSEL Berangkatkan Mahasiswa dan Warga SUMSEL Balik Ke Perantauan
Mengapa FA belum juga di TSK kan Oleh KPK, DPP Gencar Minta KPK segera Tetapkan Tersangka Kasus Korupsi CSR BI
Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta
Perayaan Idul Fitri 1446  H Banjarnegara Tumpah Ruah Karena Jatuh nya Bersama

Berita Terkait

Sunday, 13 April 2025 - 14:46 WIB

Dijumpai Haji Uma di Tahanan Denpomal Lhokseumawe, Tersangka Pembunuhan Sales Mobil Menangis

Sunday, 13 April 2025 - 14:40 WIB

Pengajuan Proposal KIPP Tahun 2025 Dibuka Hingga Juni, Simak Tips Penyusunannya

Thursday, 10 April 2025 - 09:53 WIB

Lakukan Pengawasan Terhadap Tata Ruang: GKR Hemas Undang Bupati/Walikota DIY, Akademisi, Dan Praktisi

Thursday, 10 April 2025 - 09:24 WIB

Dukung Program Pemerintah di Bidang Kesehatan, Hutama Karya Resmi Bangun RSUD Tafaeri Nias Utara

Monday, 7 April 2025 - 20:49 WIB

PP SUMSEL Berangkatkan Mahasiswa dan Warga SUMSEL Balik Ke Perantauan

Berita Terbaru