Polsek Kalimanah Kawal Distribusi Logistik Pilkada ke PPK

Sunday, 24 November 2024 - 19:10 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

PurbaIingga, dogma.id – Polsek Kalimanah melaksanakan pengawalan terhadap distribusi logistik Pilkada tahun 2024. Pengawalan dilakukan dari gudang KPU Purbalingga ke gudang PPK Kalimanah, Sabtu (23/11/2024) siang.

Kapolsek Kalimanah AKP Mubarok mengatakan pendistribusian logistik ini merupakan tahap penting dalam penyelenggaraan Pilkada. Oleh sebab itu dilakukan pengawalan untuk memastikan keamanannya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

“Kami lakukan pengawalan untuk memastikan keamanan pengiriman logistik Pilkada dari gudang KPU sampai di gudang PPK Kecamatan Kalimanah,” jelasnya.

Disampaiakn bahwa dari data yang diterima, logistik yang didistribusikan berupa 83 kotak PGWG, 83 kotak PBWB, serta 332 bilik suara.

Kapolsek menegaskan bahwa pihaknya berkomitmen untuk memastikan keamanan dan kelancaran distribusi logistik Pilkada tersebut. Termasuk mengamankan logistik setelah sampai di gudang PPK.

Pengamanan di Gudang PPK Kecamatan Kalimanah dilaksanakan oleh petugas gabungan dari Polsek Kalimanah, Koramil Kalimanah, Panwascam Kalimanah, serta PPK Kecamatan Kalimanah.

“Kami bersama Koramil Kalimanah, PPK, dan Panwascam Kalimanah bersinergi untuk mengamankan logistik Pilkada tersebut,” tegasnya.

Menurut Kapolsek, setibanya di gudang PPK Kalimanah, logistik kembali diperiksa dan diserahterimakan kepada PPK Kecamatan. Petugas PPK nantinya akan mendistribusikan logistik ke TPS-TPS di wilayah Kecamatan Kalimanah.

“Kami akan terus mengawal pendistribusian sampai ke TPS untuk memastikan semua logistik sampai ke tempat tujuan dengan aman dan tidak ada yang tertinggal,” ujarnya.

Facebook Comments Box

Baca juga  KPU Brebes Berharap Kepemimpinan Baru Bawa Perubahan Positif bagi Masyarakat

Berita Terkait

Dijumpai Haji Uma di Tahanan Denpomal Lhokseumawe, Tersangka Pembunuhan Sales Mobil Menangis
Pengajuan Proposal KIPP Tahun 2025 Dibuka Hingga Juni, Simak Tips Penyusunannya
Lakukan Pengawasan Terhadap Tata Ruang: GKR Hemas Undang Bupati/Walikota DIY, Akademisi, Dan Praktisi
Dukung Program Pemerintah di Bidang Kesehatan, Hutama Karya Resmi Bangun RSUD Tafaeri Nias Utara
PP SUMSEL Berangkatkan Mahasiswa dan Warga SUMSEL Balik Ke Perantauan
Mengapa FA belum juga di TSK kan Oleh KPK, DPP Gencar Minta KPK segera Tetapkan Tersangka Kasus Korupsi CSR BI
Wagub Rano Sapa Pengunjung Acara Lebaran di Jakarta
Perayaan Idul Fitri 1446  H Banjarnegara Tumpah Ruah Karena Jatuh nya Bersama

Berita Terkait

Sunday, 13 April 2025 - 14:46 WIB

Dijumpai Haji Uma di Tahanan Denpomal Lhokseumawe, Tersangka Pembunuhan Sales Mobil Menangis

Sunday, 13 April 2025 - 14:40 WIB

Pengajuan Proposal KIPP Tahun 2025 Dibuka Hingga Juni, Simak Tips Penyusunannya

Thursday, 10 April 2025 - 09:53 WIB

Lakukan Pengawasan Terhadap Tata Ruang: GKR Hemas Undang Bupati/Walikota DIY, Akademisi, Dan Praktisi

Thursday, 10 April 2025 - 09:24 WIB

Dukung Program Pemerintah di Bidang Kesehatan, Hutama Karya Resmi Bangun RSUD Tafaeri Nias Utara

Monday, 7 April 2025 - 20:49 WIB

PP SUMSEL Berangkatkan Mahasiswa dan Warga SUMSEL Balik Ke Perantauan

Berita Terbaru