Akselerasi Pemberantasan Narkotika, Menteri PANRB Dukung Penguatan Kelembagaan BNN

Saturday, 8 February 2025 - 14:06 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

dogma.id – Pencegahan penyalahgunaan narkotika di Indonesia menjadi prioritas penting bagi pemerintah. Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) mendukung penguatan organisasi Badan Narkotika Nasional (BNN) dalam melipatgandakan kerja lintas sektor untuk pencegahan dan pemberantasan penyalahgunaan narkotika.

“Tadi saya bertemu dengan Pak Marthinus Hukom, Kepala BNN. Kita membicarakan beberapa hal terkait dengan isu-isu yang tentunya perlu kita selesaikan. Utamanya untuk lebih mendorong penguatan organisasi di BNN,” ujar Menteri PANRB Rini Widyantini usai bertemu Kepala BNN Marthinus Hukom, di Kantor Kementerian PANRB, Jakarta, Kamis (06/02/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Rini mengatakan, sebagai lembaga non-struktural, BNN berkedudukan di bawah dan bertanggung jawab kepada Presiden. Hal tersebut diatur dalam Pasal 64 Undang-Undang No. 35/2009 2009 tentang Narkotika.

BNN memiliki tugas membantu Presiden dalam mencegah dan memberantas penyalahgunaan dan peredaran gelap Narkotika dan Prekursor Narkotika.
“Kementerian PANRB tentunya siap untuk melakukan dialog dan diskusi untuk melakukan analisis untuk bagaimana nanti penguatan-penguatan yang harus dilakukan oleh BNN,” ungkapnya.

Menteri Rini juga menjelaskan, penguatan koordinasi, kolaborasi, dan sinergi antara BNN dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) dalam penanganan kejahatan narkotika perlu terus ditingkatkan. Hal ini menjadi penting mengingat Polri memiliki satuan kerja penindakan narkotika yang tersebar di berbagai tingkatan kelembagaan, mulai dari pusat, provinsi, hingga kabupaten/kota.

“Sinergi yang solid antara BNN dan Polri tidak hanya akan meningkatkan efektivitas penindakan kejahatan narkotika, tetapi juga mendukung efisiensi pelaksanaan tugas dan pemanfaatan sumber daya secara optimal,” imbuhnya.

Maka dari itu Menteri Rini berharap BNN dapat meningkatan dan memperluas kerjasama internasional, mengingat skala kejahatan dan penyebaran narkotika bersifat global atau lintas negara dan kawasan.

Baca juga  Libur Nasional dan Cuti Bersama 2025, Menteri Anas Pastikan Pelayanan Masyarakat Tetap Berjalan dengan Baik

Sementara itu, Kepala BNN Marthinus Hukom mengatakan, penyampaian usulan penataan organisasi dan tata kerja di lingkungan BNN agar dapat memperkuat perannya dalam menjalankan tugas utama.

“Ketika kami melihat problem narkoba hari ini kita perlu membuat satu strategi yang tepat dan baik dan efisien dalam hal menghadapi narkoba ini. Sehingga salah satu strategi kami adalah penguatan kelembagaan,” ungkapnya.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Haidar Alwi: Jangan Terjebak Hoax, Cermati Fakta dengan Bijak.
BI Tegal Siapkan Ketersediaan Uang Tunai dan Dorong Transaksi Digital selama Ramadan 1446 H
Mentrans Iftitah Tindak Lanjuti Respons Positif Prabowo, Bahas Beasiswa Transmigrasi Patriot dengan LPDP
Mendes Yandri Optimistis Swasembada Pangan Dapat Segera Terwujud
Operasi ODOL Dilanjutkan di Ruas Tol Jagorawi dan JORR-E
Senator Mirah Dukung Penurunan Tarif Tiket Pesawat Domestik Jelang Lebaran 2025
Komite I DPD RI Gelar RDPU Inventarisir Pengawasan UU Desa
Wamen PU Tinjau Lokasi Banjir di Cisarua Bogor

Berita Terkait

Saturday, 8 March 2025 - 13:19 WIB

Haidar Alwi: Jangan Terjebak Hoax, Cermati Fakta dengan Bijak.

Wednesday, 5 March 2025 - 16:29 WIB

BI Tegal Siapkan Ketersediaan Uang Tunai dan Dorong Transaksi Digital selama Ramadan 1446 H

Monday, 3 March 2025 - 23:03 WIB

Mentrans Iftitah Tindak Lanjuti Respons Positif Prabowo, Bahas Beasiswa Transmigrasi Patriot dengan LPDP

Monday, 3 March 2025 - 23:00 WIB

Operasi ODOL Dilanjutkan di Ruas Tol Jagorawi dan JORR-E

Monday, 3 March 2025 - 22:53 WIB

Senator Mirah Dukung Penurunan Tarif Tiket Pesawat Domestik Jelang Lebaran 2025

Berita Terbaru

Ekonomi

Lima Produk Epson Raih Penghargaan iF Design Award 2025

Friday, 7 Mar 2025 - 13:55 WIB